Minggu, 06 November 2011

           komunikasi data adalah proses pengiriman dan penerimaan data/informasi dari dua atau lebih device (alat,seperti komputer/laptop/printer/dan alat komunikasi lain)yang terhubung dalam sebuah jaringan. Baik lokal maupun yang luas, seperti internet
Secara umum ada dua jenis komunikasi data, yaitu:
Melalui Infrastruktur Terestrial 
Menggunakan media kabel dan nirkabel sebagai aksesnya. Membutuhkan biaya yang tinggi untuk membangun infrastruktur jenis ini. Beberapa layanan yang termasuk teresterial antara lain: Sambungan Data Langsung (SDL), Frame Relay, VPN MultiService dan Sambungan Komunikasi Data Paket (SKDP).
Melalui Satelit 
Menggunakan satelit sebagai aksesnya. Biasanya wilayah yang dicakup akses satelit lebih luas dan mampu menjangkau lokasi yang tidak memungkinkan dibangunnya infrastruktur terestrial namun membutuhkan waktu yang lama untuk berlangsungnya proses komunikasi. Kelemahan lain dari komunikasi via satelit adalah adanya gangguan yang disebabkan oleh radiasi gelombang matahari (Sun Outage) dan yang paling parah terjadi setiap 11 tahun sekali.
Protokol adalah sebuah aturan yang mendefinisikan beberapa fungsi yang ada dalam sebuah jaringan komputer, misalnya mengirim pesan, data informasi dan fungsi lain yang harus di penuhi oleh sisi pengirim dan sisi penerima agar komunikasi dapat berjalan dengan benar, walaupun sistem yang ada dalam jaringan tersebut berbeda sama sekali. protokol ini mengurusi perbedaan format data pada kedua sistem hingga pada masalah koneksi listrik
Standar protokol yang terkenal yaitu OSI ( Open System Interconnecting) yang di tentukan oleh ISO ( International Standart Organization)
Ciri-ciri Penting keberkasan komunikasi data:
* penyerahan (delivery)
* kejituan (acuracy)
* menepati masa (timeliness)
REPEATER
adalah piranti yang berfungsi untuk memperbaiki dan memperkuat sinyal atau isyarat yang melewatinya dua sub jaringan yang melewatinya, dua sub jaringan yang di lewatkan pada repeater memiliki protokol yang sama untuk semua lapisan. repeater juga berfungsi untuk memperbesar batasan panjang satu segmen. sehingga dapat di gunakan untuk memperpanjang jangkauan jaringan.
Sumber : id.wikipedia.org/wiki/Komunikasi_data
               www.wahid.web.ugm.ac.id/paper/komunikasi_data.pdf
              rangkaian.ukm.my/v2/.../Komunikasi_data. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar